1. Health
  2. 5 Cara Tingkatkan Sintesis Vitamin C dalam Tubuh
Health

5 Cara Tingkatkan Sintesis Vitamin C dalam Tubuh

5 Cara Tingkatkan Sintesis Vitamin C dalam Tubuh

Vitamin C. (Freepik.com)

Ladiestory.id - Vitamin C merupakan nutrisi penting yang berperan besar dalam menjaga kesehatan secara keseluruhan, terutama untuk kulit yang sehat dan awet muda. Sebagai antioksidan kuat, vitamin ini mendukung sintesis kolagen, mengurangi peradangan, serta membantu mengurangi pigmentasi dengan menghambat enzim tirosinase yang memicu pembentukan melanin. Selain itu, vitamin C juga melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UVA dan UVB.

Namun, perlu diketahui bahwa vitamin C sensitif terhadap panas dan mudah rusak saat dimasak. Oleh karena itu, penting untuk mengonsumsi sumber vitamin C dalam bentuk mentah. Melansir Times of India, berikut enam cara praktis untuk meningkatkan asupan vitamin C harian:

Konsumsi Buah-Buahan Kaya Vitamin C

Cara Tingkatkan Sintesis Vitamin C dalam Tubuh: Konsumsi Buah Mengandung Vitamin C. (Freepik.com)

 

Dr. Bushra Shahid, MD Dermatologi dari Lucknow, menyarankan untuk memulai hari dengan segelas air lemon (nimbu pani) dan melanjutkannya dengan diet yang kaya buah-buahan. 

Buah-buahan seperti jeruk, lemon, dan grapefruit dikenal sebagai sumber vitamin C, namun buah beri seperti stroberi, blueberry, dan blackcurrant, serta superfood lokal seperti amla dan jambu biji, memiliki konsentrasi vitamin C yang lebih tinggi. 

Usahakan untuk mengonsumsi setidaknya dua porsi buah ini setiap hari, satu di pagi hari dan satu di malam hari.

Pilih Sayuran yang Tepat

Cara Tingkatkan Sintesis Vitamin C dalam Tubuh: Pilih Sayuran yang Tepat. (Special)

 

Sayuran seperti paprika, brokoli, bayam, dan tomat juga merupakan sumber vitamin C yang baik. Daun ketumbar, mint, dan daun kari juga kaya akan vitamin ini—gunakan secara melimpah dalam sambal atau sebagai hiasan. Karena vitamin C larut dalam air dan tidak dapat disimpan dalam tubuh, penting untuk mengonsumsinya secara teratur melalui makanan atau suplemen.

Menurut Ahli Gizi Senior Amreen Qureshi, M.Sc. Nutrition dan Pendiri Klinik Ask a Dietitian, sayuran mentah dan rempah segar adalah pembawa vitamin C yang sangat baik. 

“Cobalah memasukkan sambal hijau segar (dengan ketumbar, mint, lemon) dan salad renyah dengan tomat, paprika, dan kubis ke dalam makanan. Ini adalah bahan sehari-hari yang tidak memerlukan pemasakan dan membantu menjaga kandungan vitamin,” ujar Amreen Qureshi, M.Sc.

Gunakan Perasan Lemon

Cara Tingkatkan Sintesis Vitamin C dalam Tubuh: Gunakan Perasan Lemon. (Freepik.com)

 

Lemon adalah sumber vitamin C yang mudah diakses dan serbaguna. Tambahkan perasan lemon ke dalam air minum, salad, sup, atau hidangan lainnya untuk meningkatkan asupan vitamin C.

Konsumsi Buah-Buahan Kering Tertentu

Cara Tingkatkan Sintesis Vitamin C dalam Tubuh: Konsumsi Buah-buahan Kering. (Freepik.com)

 

Buah-buahan kering seperti kiwi kering dan mangga kering juga mengandung vitamin C. Meskipun proses pengeringan dapat mengurangi kandungan vitamin, buah-buahan kering ini tetap dapat menjadi camilan sehat yang membantu memenuhi kebutuhan harian.

Pertimbangkan Suplemen Jika Diperlukan

Cara Tingkatkan Sintesis Vitamin C dalam Tubuh: Pertimbangkan Konsumsi Suplemen. (Freepik.com)

 

Jika kesulitan mendapatkan cukup vitamin C dari makanan, pertimbangkan untuk mengonsumsi suplemen vitamin C. Namun, konsultasikan terlebih dahulu dengan profesional kesehatan sebelum memulai suplemen apa pun.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel