1. Travel
  2. Club Med Perkenalkan Family Oasis Pertama di Asia Pasifik
Travel

Club Med Perkenalkan Family Oasis Pertama di Asia Pasifik

Club Med Perkenalkan Family Oasis Pertama di Asia Pasifik

Club Med Perkenalkan Family Oasis Pertama di Asia Pasifik. (Dok. Club Med)

Ladiestory.id - Club Med, pemimpin liburan all-inclusive sejak 75 tahun lalu, dengan bangga mengumumkan peluncuran Family Oasis baru di Club Med Phuket, menandai debut area khusus keluarga tersebut di kawasan Asia Pasifik. Inovasi yang menarik ini merupakan bagian dari komitmen Club Med untuk menghadirkan pengalaman liburan keluarga yang tak tertandingi.

Sebuah surga tropis untuk mempererat hubungan keluarga 

Terinspirasi dari motif dan desain Thailand yang khas, dikenal dengan sebutan Lai Thai, Lai Thai Family Oasis menghadirkan sebuah ruang yang luar biasa untuk keluarga. Kompleks baru ini menawarkan sebuah area yang khusus didesain untuk mempererat hubungan antar keluarga dan pengalaman liburan bersama, di mana memori yang menyenangkan dan berkualitas diciptakan.

Di dalam area ini juga terdapat Splash Park yang penuh warna sebagai sebuah wahana bermain untuk balita dan anak kecil. Papan perosotan, kanon air warna-warni, semburan air, ember air raksasa, dan elemen interaktif lainnya mengajak tamu untuk menciptakan momen kebersamaan yang menyenangkan. Taman bermain air ini juga dilengkapi dengan kursi-kursi malas serta sebuah snack bar yang menawarkan tempat peristirahatan yang nyaman lengkap dengan amenitas camilan dan minuman sepanjang hari, menjanjikan sebuah lingkungan bermain dan bersantai yang mudah, aman, dan memesona.

Akomodasi

Lai Thai Family Oasis menampilkan sejumlah pilihan kamar yang atraktif, tersebar di dua lantai, cocok untuk mengakomodasi tamu-tamu
keluarga. 

Akomodasi tersebut dibagi menjadi:
● 24 kamar Family Superior
● 8 kamar Family Themed rooms

Tiap kamar mengusung desain yang terinspirasi oleh keindahan alami lanskap Phuket dan secara kreatif menyuntikkan kecantikan seni dan desain khas Thailand. Tiap kamar dapat mengakomodasi hingga dua orang dewasa dan dua anak di bawah usia 11 tahun serta seorang bayi.

Kamar-kamar bertemakan keluarga menawarkan sebuah pengalaman liburan yang unik dengan motif pohon beringin yang menawan dan desain terinspirasi hutan yang menyenangkan, menggoda bagi mereka yang muda serta berjiwa muda untuk menangkap kembali keajaiban dan keagungan liburan. Terdapat sentuhan tambahan untuk meningkatkan pengalaman menginap termuda kami, meliputi fasilitas untuk anak-anak dari segala usia, mulai dari perlengkapan bayi, perlengkapan mandi dan jubah mandi ramah anak, serta perlengkapan untuk beraktivitas dan amenitas selamat datang yang ramah usia.

Kamar-kamar di lantai bawah menawarkan teras yang eksklusif di mana para anggota keluarga bisa bersantai, menghadap Splash Park, sementara kamar-kamar di lantai pertama dilengkapi dengan balkon privat menatap Splash Park.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel